Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Resep Soto Ayam

Resep Soto Ayam


BAHAN :
• 1 ekor (300 gram) ayam buras, dipotong 2 bagian
• 2.000 ml air
• 2 batang daun bawang, dipotong 1 cm
• 3 batang serai, diambil bagian putih, dimemarkan
• 5 lembar daun jeruk purut, dibuang tulangnya
• 2 sendok teh garam
• 2 blok kaldu ayam
• 3 sendok makan minyak sayur untuk menumis
BUMBU HALUS :
• 12 siung bawang putih
• 6 butir kemiri, disangrai
• 3 cm kunyit, disangrai
• 2 cm jahe
• 3/4 sendok teh merica, disangrai
BAHAN ISI :
• 50 gram taoge, dibersihkan, diseduh air mendidih, ditiriskan
• 50 gram soun kering, diseduh air panas, ditiriskan, dipotong-potong
• 2 butir telur ayam, direbus, dipotong-potong
• 1 batang seledri, diiris halus
• 1 sendok makan bawang putih goreng
• 1 sendok makan bawang merah goreng
BAHAN PELENGKAP :
• 4 buah perkedel kentang
• 1 buah jeruk nipis, dipotong-potong
• 2 sendok makan kecap manis
BAHAN SAMBAL CABAI RAWIT :
• 8 buah cabai rawit
• 2 buah cabai merah
• 2 siung bawang putih
• 1/4 sendok teh garam
CARA MEMBUAT SOTO AYAM :
1. Rebus ayam sampai daging ayam matang di atas api kecil.
Saring dan didihkan lagi.
2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum.
3. Tambahkan daun bawang, serai, dan daun jeruk. Aduk sampai layu. Angkat.
4. Tuang ke rebusan ayam. Tambahkan garam dan kaldu ayam. Masak sampai matang.
5. Angkat ayam. Suwir-suwir ayam. Sisihkan.
6. Sambal cabai rawit: rebus cabal rawit, cabai merah, dan bawang putih
sampai matang.Angkat. Tambahkan garam. Haluskan.
7. Dalam mangkuk saji, beri taoge, soun, ayam suwir, dan telur.
Tuang kuah, tabur seledri, bawang putih goreng, dan bawang merah goreng.
8. Sajikan hangat bersama pelengkap dan sambal.
Untuk 4 porsi

 Aneka Resep Soto Nusantara :
RESEP NAYLA Resep Soto Ayam By Resep Masakan Khas Nusantara Published: 2012-06-17T16:13:00-07:00 Resep Soto Ayam 3 11 reviews
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Resep Soto nusantara dengan judul Resep Soto Ayam. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://resepnengnayla.blogspot.com/2012/06/resep-soto-ayam.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: miftah huday - Sunday, June 17, 2012
.