Bahan :
-Kaldu ayam (suwir-suwir daging ayamnya)
-Wortel, potong bulat-bulat rebus dalam kaldu ayam
-Jamur kuping segar (potong-potong). Kalau tidak ada, pake yang kering, rendam
dengan air mendidih, cuci bersih. ULangi lagi kalau masih agak bau.
-Bunga sedap malam (rendam air panas, lalu dibuat simpul)
-Suun (rendam air panas, tiriskan, sisihkan)
-Bakso ikan atau bakso ayam (potong 4)
-2 sdm Udang kupas potong kecil-kecil
Bumbu :
-6 Bawang putih
-kecap asin
-garam
-gula
-merica
Cara Membuat :
1. Rebus ayam (buat 2 liter kaldu, daging ayam disuwir-suwir, masukkan kembali ke kaldu)
2. Panaskan wajan dengan api sedang-agak besar, sampai agak berasap.
3. Masukkan minyak/mentega, setelah panas, tumis bawang putih sampai wangi.
4. Masukkan udang, aduk cepat.
5. Masukkan bakso
6. Masukkan jamur kuping, bunga sedap malam, aduk cepat
7. Tambah sedikit kecap asin.
8. Tuang 1 centong air kaldu panas, langsung tutup, dan kecilkan api.
9. Setelah layu dan uap hilang pindahkan ke kaldu Tambahkan garam, gula sedikit, dan merica. Cicipi (jangan takut ama bumbu ya….). Terakhir masukkan suunnya.
TIPS : Tumisan panas ketika dimasukkan air, akan mengepul. NAh uap di wajan ini ketika kita tutup, akan berputar di masakan dan membuat masakan lebih wangi dan sedap. Rahasia sedap di sup kimlo adalah perpaduan berani garam, gula dan merica (sebagai pengganti micin, bumbu penyedap) .Jamur kuping segar bisa dibeli di hypermarket.
RESEP NAYLA
By
Published: 2013-03-05T17:25:00-08:00
ANEKA RESEP MASAKAN – SUP TIMLO
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori dengan judul ANEKA RESEP MASAKAN – SUP TIMLO. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://resepnengnayla.blogspot.com/2013/03/aneka-eresep-masakan-sup-timlo.html. Terima kasih!
Ditulis oleh:
miftah huday - Tuesday, March 5, 2013